Review Drama Korea: Go Back Couple

by - Agustus 17, 2021

 Kali ini aku mau mereview drama Korea berjudul Go Back Couple. Dulu pas tahun 2O19 aku pernah nonton drama ini cuma ngga aku tamatin baru episode 2 sudah berhenti, ngga tahu rasanya bosen aja, terus tahun 2O21 kemarin nonton lagi sampai tamat bareng suami. Ternyata ceritanya bagus banget dan sangat realistis. Seandainya pasangan menikah bercerai, kemudian mereka punya satu kesempatan untuk kembali ke masa lalu, kira-kira pilihan apa yang mereka buat? Apakah mereka memilih untuk saling jatuh cinta lagi, ataukah melakukan segala cara supaya kisah mereka tak berakhir di pernikahan?  Pas nonton yang kedua kalinya koq aku malah ketagihan ya, karena cuma 12 episode pas nonton sama suami rasanya cepet banget tahu-tahu sudah tamat aja.

Review Drama Go Back Couple [Dramabeans]


SINOPSIS

Ma Jin Joo [Jang Na Ra] dan Choi Ban Do [Son Ho Jun] bertemu di umur 2O tahun saat mereka baru masuk kuliah, bermula dari kencan buta kuliahan mereka pun saling jatuh cinta dan menikah 4 tahun kemudian. Dan di usia pernikahan ke 14 tahun, mahligai pernikahan mereka terguncang. Ma Jin Joo yang ditampilkan sebagai ibu rumah tangga, jungkir balik mengasuh anaknya dan Choi Ban Do sibuk mencari uang hingga rela disuruh melindungi selingkuhan koleganya. Dan disaat kelelahan keduanya dalam peran masing-masing, mereka saling emosi dan mengajukan cerai.

Setelah pengadilan resmi mengabulkan perceraian keduanya, ada momen ketika Ban Do dan Jin Joo masing-masing merenungi kehidupan pernikahan mereka. Keduanya serentak melepas cincin pernikahan yang selama 14 tahun terakhir setia melingkar di jari manis mereka.

Siapa sangka jika cincin tersebut adalah cincin ajaib milik para dewa yang jatuh ke bumi. Cincin itu membawa Jin Joo dan Ban Do kembali ke tahun 1999, ketika keduanya masih kuliah dan belum resmi pacaran apalagi menikah.

Jin Joo dan Ban Do secara fisik kembali berusia 2O tahun, tapi ingatan mereka tetap sama, tidak berubah. Mereka sama-sama ingat kalau mereka aslinya berumur 38 tahun. Mereka sama-sama ingat kalau mereka seharusnya tak berada di sana, tapi para dewa lah yang berkehendak.

Kedua mantan suami istri ini awalnya berpikir mereka diberi kesempatan kedua untuk memperbaiki masa depan. Baik Jin Joo maupun Ban Do sama-sama bertekad tidak akan jatuh cinta untuk kedua kalinya karena tahu jika mereka menikah, mereka tidak bahagia.

Keduanya ingin mengulang kembali kebahagiaan di masa muda. Mereka mencoba banyak hal yang dulunya kerap mereka lewatkan.

Jin Joo misalnya, dulu sering melawan kepada ibunya, kemudian bertekad akan jadi anak baik dan penurut. Dia juga membuka hati untuk mengenal Jung Nam Gil [Jang Ki Young], senior di kampus yang jatuh hati padanya.

Jin Joo yang sekarang bertingkah seperti ahjumma [bibi]. Dia suka menegur mahasiswa yang terlalu heboh menikmati hidup dan malas kuliah. Jin Joo juga suka masakin teman-temannya.

Ban Do pun dianggap kedua sahabatnya, Ahn Jae Woo [Heo Jeong Min] dan Go Dok Jae [Lee Yi Kyung] bertingkah seperti ahjussi [paman]. Dia lebih mirip ayah ketimbang pacar bagi Min Seo Young [Go Bo Gyeol].

Ada satu scene di mana Ban Do otomatis membungkuk 9O derajat ketika bertemu tanpa sengaja dengan ayah mertuanya di bioskop. Dia memanggil ayah Jin Joo dengan jan in-nim yang berarti ayah mertua.  

Di tengah kebahagiaan yang baru itu, Jin Joo dan Ban Do tersadar ada yang hilang dari hidup mereka. Dia adalah Seo Jin [Seo Woo Jin]..

Jin Joo sering menangis mengenang putranya yang lucu. Ban Do pun kerap terkenang masa-masa bahagia bermain dengan anak kesayangannya.

Tanpa Ban Do sadari , dia jatuh cinta lagi kedua kalinya pada sang istri. Puncaknya di sebuah persimpangan jalan, Ban Do berniat melamar kembali Jin Joo untuk kedua kalinya dengan cincin yang sama yang dia temukan di toko tempatnya membeli cincin nikah dulu.

REVIEW

Banyak hal yang bikin aku terharu nonton ini, diantaranya ketika Ma Jin Joo ketemu lagi sama ibunya yang sudah meninggal. Ibunya Jin Joo, Go Eun Sook [Kim Mi Kyung] kan sudah meninggal, tapi waktu Jin Joo balik ke tahun 1999 ibunya hidup lagi, saking bahagianya,  Jin Jo peluk-pelukin ibunya sampai maunya tidur bareng ibunya. Ini juga yang awalnya bikin Jin Joo bingung harus gimana, tetap berada di masa lalu atau balik ke masa depan di mana ada anaknya yang menunggu. Dan saat Choi Ban Do pijetin punggung Ma Jin Joo pas lagi PMS so sweet banget. Dan lagi kerelaan ibunya saat tahu bahwa tiap malam Ma Jin Joo nangis karena kangen anaknya, ibunya bilang “kamu bisa hidup tanpa orang tua, tapi kamu ngga bisa hidup tanpa anakmu”.

Dramanya tidak menggurui. Dari sekian banyak drama Korea yang aku tonton, kayaknya baru drama ini yang membumi alias permasalahan yang diangkat sehari-hari banget dan juga biasanya kalau drama Korea lain akan berakhir pada pernikahan, justru drama ini dimulai dengan perceraian.

Dapet banget pesan moral di drama ini. Meski kita bisa mengulang kehidupan di masa lalu dan menemukan pasangan lain yang jauh lebih sempurna dengan pasangan di masa depan, tetap tidak bisa mengubah takdir. Karena sesungguhnya yang sempurna bukan berarti terbaik untuk kita, tapi jodoh kita adalah yang terbaik untuk kita :}.

Nikmati masa mudamu karena masa-masa menyenangkan itu takkan terulang. Hidup jangan lempeng-lempeng amat kayak jalan tol, karena pas di kemudian hari tidak ada yang bisa kita ceritakan pengalaman seru pada anak cucu. Seperti halnya Ma Jin Joo dan Choi Ban Do yang terlempar ke masa lalu, mencoba melakukan hal-hal yang dulunya tidak pernah mereka lakukan saat menjadi mahasiswa.

Kehidupan pernikahan tak seindah cerita dongeng. Begitu pria dan wanita memutuskan menikah, mereka akan kehilangan banyak hal sebagai pribadi terpisah karena harus fokus pada kehidupan berdua.

Pesan moral lainnya, manfaatkanlah waktu bersama orang terkasih karena tak selamanya ia ada bersama kita. Dalam drama ini kita diperlihatkan perubahan perempuan setelah menikah, mulai dari cuek sama penampilan sampai ngga ada waktu ngurusin diri sendiri karena lebih mentingin anak, pokoknya gimana seorang ibu deh. Kita juga diperlihatkan gimana susahnya jadi kepala keluarga, suami yang pontang panting cari uang tapi kadang ngga dihargai istri, karena istri ngga tahu apa yang terjadi di kantor.

Go back couple ini kisah yang menampilkan kehidupan pernikahan yang sebenarnya. Karena ngga ada pernikahan yang sempurna dan tanpa masalah. Walaupun pasangan pada awalnya saling mencintai, tapi kalau hubungan ngga dibangun secara kokoh, bisa rapuh juga.

Selain tema pernikahan, tema time travel atau menjelajah waktu juga jadi inti drama ini, yang tentunya bikin jalan cerita makin menarik.

Ada satu lagi quote favorite aku di drama ini yaitu “Wanita harus menikah dengan pria baik jika ingin bahagia, bukan dengan pria sukses”. Ban Do memberi nasihat ini pada Kim Ye Rim [Lee Do Yeon]. Dia di masa depan adalah istri Park Hyun Seok, dokter sekaligus salah satu klien utama Ban Do. Sayangnya Dr Park ini tukang selingkuh dan playboy kampus. Dia sempat mau mainin Jin Joo juga pas zaman mereka masih kuliah. Ban Do tahu di masa depan Ye Rim saking cintanya sama Dr Park sampai menutup mata dengan kelakuan suaminya.

Endingnya apakah mereka bisa kembali ke masa depan? Kalau bisa, gimana caranya? Atau jangan-jangan cuma mimpi aja selama ini?

Nah kalau pengin tahu endingnya gimana, silahkan ditonton sendiri ya. Ceritanya ringan walaupun diselipin beberapa adegan berantem, konflik rumah tangga dan adegan-adegan sedih yang bikin banjir air mata. Untuk nilai aku kasih 8,5/1O.

Pict By Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

Pict by Dramabeans

You May Also Like

6 komentar

  1. Hai mbaa ...
    Dramanya menarik, komplit, ada nangis-nangis sama kocaknya juga. Tapi, saya belum sempat namatin keburu ngelirik drakor lain. Tapi, yang mencuri perhatian temannya yang rambut panjang alias yang maen di Waikiki 😁

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya kadang gitu ya mbak, ada drama Korea yang bikin kita ke distraksi aku juga kadang gitu, lagi nonton 1 drama tapi beralih ke drama lain.
      Iya Lee Yi Kyung kalau meranin tokoh karakternya selalu dapet yang kocak dan bikin ngakak.

      Hapus
  2. Belum nonton dramanya tapi baca sinopsisnya menarik banget.

    Kalo bisa kembali ke masa lalu kira-kira apa yang akan dikerjakan ya, apakah akan menikah dengan orang yang sama ataukah mencari yang lain? Soalnya mereka kan bercerai.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Hallo mas Agus,..

      Hayoo kira2 mereka bakal balikan atau malah cari pasangan baru?? Mau aku spoilerin ngga hehehe...
      Intinya sih walaupun punya kesempatan balik ke masa lalu dan bisa cari pasangan yang "lebih baik" intinya akhirnya mereka sadar kalau takdir mereka bersama di masa depan adalah yang terbaik godaan untuk melirik yang lebih emang banyak bgt dan kesempatannya ada, tapi"dialah" yang terbaik baik di masa sekarang maupun masa depan :). Bagus banget deh mas pesan moralnya, coba nonton deh.

      Hapus
  3. Fix harus aku masukin ke dalam listkuuuu :D. Aku sjk nonton Jang na Ra di sell your haunted house, jadi suka bangetttt Ama dia :D. Ya ampun mukanya imut bangett yaa walo udh nyaris 40. Ga kliatan.

    Drakor ini sbnrnya udh sempet baca reviewny mba, tapi blm aku masukin list Krn mikirnya sedih. Tapi baca tulisan ini kayaknya menarik sih. :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya aku juga suka banget sama Jang Nara mba Fanny, awet muda banget 40an tahun tapi masih unyu-unyu. Aktingnya juga bagus, dan drama2 yang diperankan Jang Nara juga ceritanya menarik-menarik.

      Sedihnya emang banyak mba Fanny tapi tenang namanya drakor tetep ada adegan komedinya..di sini yg suka lawak Lee Yi Kyung.

      Hapus

Terima Kasih telah berkunjung ke blog saya, silahkan berkomentar dengan sopan.